Kurikulum
Profil Lulusan
Kurikulum Sarjana Terapan Rekayasa Teknologi Manufaktur disusun dan disiapkan agar para lulusan dapat memiliki peran dalam masyarakat dan dunia kerja serta bisa bekerja sama dengan semua pihak. Kurikulum program studi Rekayasa Teknologi Manufaktur disusun agar lulusan nantinya dapat berprofesi sebagai:
1. Supervisor produksi (PL-1)
2. Supervisor Production Planning Inventory Control
3. Perekayasa bidang manufaktur plastik
4. Perekayasa bidang Tool Making and Fine Stamping
5. Supervisor Quality Control
Capaian Pembelajaran
Berdasarkan Permendikbudristek No.53 tahun 2023, standar kompetensi lulusan merupakan kriteria minimal mengenai kesatuan kompetensi sikap, ketrampilan, dan pengetahuan yang menunjukkan capaian mahasiswa dari hasil pembelajarannya pada akhir program pendidikan tinggi. Standar kompetensi lulusan dirumuskan dalam Capaian Pembelajaran Lulusan. Capaian Pembelajaran Lulusan Program Studi Rekayasa Teknologi Manufaktur adalah :
CPL1 | Mampu menerapkan pengetahuan matematika, konsep mekanika, ilmu bahan/material, teknologi pemesinan dan rekayasa untuk memperoleh pemahaman yang komprehensif tentang prinsip-prinsip rekayasa manufaktur. |
CPL2 | Mampu merancang komponen, sistem, dan /atau proses untuk memenuhi kebutuhan yang diinginkan dalam batasan realistis dalam aspek seperti ekonomi, lingkungan, sosial, kesehatan dan keselamatan, keberlanjutan serta untuk mengenali dan /atau memanfaatkan potensi sumber daya lokal dan nasional dengan perspektif global. |
CPL 3 | Mampu merancang dan melakukan eksperimen di lapangan serta menganalisis dan menginterpretasikan data untuk memperkuat penilaian rekayasa manufaktur. |
CPL 4 | Mampu mengidentifikasi, merumuskan, menganalisis, dan memecahkan permasalahan-permasalahan dibidang teknik mesin dan manufaktur. |
CPL 5 | Mampu menerapkan metode penyelesaian, dan menguasai pengoperasian mesin – mesin manufaktur yang diperlukan untuk aktivitas rekayasa manufaktur. |
CPL 6 | Mampu berkomunikasi secara efektif dalam perilaku lisan dan tertulis menggunakan bahasa nasional dan / atau internasional. |
CPL 7 | Mampu merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi tugas-tugas di bawah kendala tertentu guna mencari solusi dan penyelesaian permasalahan-permasalahan dalam lingkup manajemen proyek dan biaya pada bidang rekayasa manufaktur. |
CPL 8 | Mampu bekerja secara mandiri dan berkelompok dalam tim lintas disiplin dan /atau lintas budaya. |
CPL 9 | Mampu bersikap akuntabel dan bertanggung jawab kepada masyarakat dan mematuhi profesional etika dalam memecahkan permasalahan-permasalahan teknik pada bidang rekayasa manufaktur. |
CPL 10 | Mampu memahami kebutuhan untuk belajar seumur hidup, termasuk akses ke pengetahuan yang relevan dari isu-isu kekinian terutama pada bidang rekayasa manufaktur. |